Sabtu, 01 Oktober 2011

Install Aplikasi di Mac

Untuk bekerja dengan Mac tentunya dibutuhkan program/aplikasi lain selain bawaan defaultnya Mac. Misalnya anda mungkin sudah terbiasa menggunakan Firefox, namun belum ada di Mac, maka anda harus install sendiri Firefox.

File source instalasi biasanya berupa .dmg (mirip .iso kalau di windows) yang kalau di buka lewat finder maka isinya akan di-mount oleh finder. Kalau sudah selesai instalasi bisa di-eject(di-unmount) mirip CD/DVD atau USB Flash disk.

Ada dua metode umum yang dipakai untuk install aplikasi/program di Mac, yaitu:
  1. Drag n Drop, dengan cara ini anda harus men-drag file applikasi (biasanya hanya satu, dan ber-extension .app) ke folder Applications. Kadang-kadang jika aplikasi tersebut terdiri dari sebuah folder, maka folder tersebutlah yang harus anda drag ke folder Applications. Biasanya sudah disediakan shortcut ke folder Applications di dekat file .app untuk memudahkan proses drag n drop.

  2. Menggunakan Installer, cara ini mirip dengan cara instalasi program di Windows. Anda tinggal double klik installernya lalu ikuti petunjuk instalasi selanjutnya (biasanya dengan mengklik tombol 'Next', kadang juga harus pilih 'I Agree' agar tombol 'Next'-nya aktif, sampai akhirnya muncul tombol 'Finish' atau 'Installation Complete').
Setelah instalasi selesai maka anda tinggal menjalankan file .app-nya yang berada di folder Applications.

Demikian tips dari saya untuk instalasi program di Mac. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

2 komentar:

  1. makasih banyak mas buat tutorialnya.. kebetulan saya masih niubi di Mac OS ini

    kalo noleh tanya, saat kita meng-instal aplikasi di mac, aplikasi tersebut "menyelipkan" programnya kemana aja ya?
    kalo di Windows kn d program files, etc.
    sedangkan di mac ini gimana ya?

    terima kasih banyak.. :D

    BalasHapus
  2. Saya ingin menginstal steam di Mac tetapi muncul "the alias applications cannot be opened because the original item can’t be found" ada yang bisa bantu ?

    BalasHapus