Untungnya ada paket XAMPP, namun untuk nyari yg support PHP 5.2 kita harus nyari XAMPP yg versi 1.0.1 karena setelah versi tsb PHP-nya sudah versi 5.3.x. Setelah bolak balik nyari akhirnya ketemu juga di sourceforge.net. Download XAMPP 1.0.1 di sini.
Instalasi XAMPP juga sangat simple, tinggal double-klik file xampp-macosx-1.0.1.dmg lewat finder terus drag folder XAMPP ke folder Applications.
Untuk mengaktifkannya tinggal double-klik XAMPP Control.app yang ada di folder /Applications/XAMPP
Truss tinggal jalankan Apache dan MySQL dengan mengklik tombol start yg ada di sampingnya. Untuk menguji apakah webserver udah jalan, buka browser dan masukkan alamat http://localhost
Truss tinggal jalankan Apache dan MySQL dengan mengklik tombol start yg ada di sampingnya. Untuk menguji apakah webserver udah jalan, buka browser dan masukkan alamat http://localhost
XAMPP tidak meng-overwrite Apache dan PHP bawaannya Snow Leopard, sehingga kalo nanti mau balik lagi make default Apache dan PHP5.3 tinggal delete XAMPP dari folder Applications.
Catatan:
- Kalo sebelumnya anda sudah pernah mengaktifkan Apache dan PHP defaultnya Snow Leopard, non-aktifkan lagi keduanya dengan menghilangkan tanda centang di depan Web Sharing (System Preferences->Sharing)
- Kalo anda ingin uninstall XAMPP tinggal hapus folder XAMPP dari folder /Applications. Pastikan dulu Apache Mysql FTP sudah di-stop sebelum uninstall.
- Untuk menggunakan PHP5.3 default bawaan Snow Leopard, tinggal aktifkan lagi web sharing lewat System Preferences->Sharing
Tidak ada komentar:
Posting Komentar